Harga Beras Tetap Tinggi di Tengah Turunnya Komoditas Pangan - Potret Kita | Ini Beda

Breaking

Post Top Ad

Post Top Ad

03 November 2022

Harga Beras Tetap Tinggi di Tengah Turunnya Komoditas Pangan

PADANG PANJANG, potretkita.net - Harga beras di Kota Padang Panjang relatif masih tinggi, kendati secara umum banyak komoditas pangan yang mengalami penurunan harga (deflasi) sepanjang Oktober 2022 lalu.

“Untuk pasokan beras, secara umum mencukupi, baik beras kualitas 1 dan kualitas 2 maupun 3. Namun preferensi (kecenderungan) masyarakat Padang Panjang adalah tetap mengonsumsi beras kualitas 1 (premium). Walaupun relatif tinggi, warga tetap membelinya,” sebut Kabag Perekonomian dan Sumber Daya Alam Setdako Padang Panjang Putra Dewangga.


Selaku sekretaris Tim Pengendali Inflasi Daerah (TPID), Putra mengajak masyarakat agar tidak memaksakan diri. Pasalnya, di Padang Panjang juga tersedia beras kualitas 2 dan 3, dengan harga yang lebih murah, dan sesungguhnya juga cukup bagus dan layak dikonsumsi.


Secara umum, sebutnya, harga beras di Sumatera Barat memang relatif tinggi. Sebagai perbandingan, di Kota Padang beras kualitas 1 hari ini dilaporkan mencapai Rp16.750 sampai dengan Rp17.750. Sedangkan di Bukittinggi mencapai Rp17.000 sampai dengan Rp18.000.


Terkait melimpahnya pasokan cabai di pasaran, puttra menyebut, diharapkan masyarakat bisa melakukan pengolahan menjadi saos, bon cabai dan sebagainya, agar cabai bisa tahan lama dan dapat dimanfaatkan diwaktu harga tinggi.


Untuk Kota Padang Panjang, katanya, ada empat komoditas dari 45 komoditas pangan strategis yang dipantau TPID, mengalami kenaikan harga dan memberikan andil pada stabilitas harga pangan di Kota Padang Panjang. Di antaranya daging ayam broiler, daging ayam kampung kecil, sawi bola dan wortel.


Ada juga 14 komoditas mengalami penurunan harga yang mempengaruhi stabilitas harga pangan di Kota Padang Panjang. Di antaranya beras kualitas 1, beras kualitas 2, daging ayam kampung besar, telur ayam ras, cabai hijau, cabai rawit, cabai merah, bawang merah, bawang putih, ikan asin teri, buncis, bawang daun, terung dan seledri.


Namun ada 12 komoditas penahan inflasi terbesar pada Oktober. Seperti cabai merah, minyak goreng, cabai hijau, telur ayam ras, buncis, nangka muda, tomat, petai, udang basah, jengkol, cabai rawit dan wortel.


“Perkembangan pengendalian inflasi dan dampaknya, dimonitor setiap Senin oleh Kementerian Dalam Negeri melalui Zoom Meeting dengan seluruh TPID dan Forkopimda se-Indonesia. Wali Kota dan Wakil Wali Kota Padang Panjang serta seluruh jajaran TPID menerima hasil evaluasi dan arahan Mendagri ini setiap Senin itu,” ujarnya.(diskominfopp/cigus; ed. mus)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Post Top Ad