Bupati Ingatkan Bahaya Berteman dengan Orang Munafik - Potret Kita | Ini Beda

Post Top Ad

Post Top Ad

02 April 2023

Bupati Ingatkan Bahaya Berteman dengan Orang Munafik

TANAH DATAR, potretkita.net - Bupati Tanah Datar Eka Putra mengingatkan, bergaul dan berteman dengan orang munafik bisa berbahaya. Untuk itu, masyarakat diminta untuk menghindarinya.

berifa

"Mari kita memperbanyak ibadah selama Ramadhan, meminta pemilik warung agar jangan buka dulu sebelum selesai Shalat Tarawih, dan menghindari orang-orang yang berperilaku munafik, karena orang munafik itu tidak bisa dipercaya dan tak dapat menjadi teman yang baik," ujarnya, Sabtu (1/4) malam, di Salimpauang.


Bupati mengatakan hal itu, saat memberi arahan pada kegiatan Tim Safari Ramadhan (TSR) Pemkab Tanah Datar ke Masjid Taqwa Jorong Koto Tuo, Nagari Salimpaung.

 

Tergabung ke dalam Tim I TSR yang dipimpin bupati itu, di antaranya Kepala Bappeda Litbang Alfian Jamrah, Kepala Dinas Kominfo Yusrizal, Kepala Dinas Sosial Afrizon, Kepala Dinas Pertanian Sri Mulyani, Kabag Kesra Ali Nardius, Kabag Prokopim Dedi Tri Widono, dan sejumlah pejabat di daerah.

 

Pengurus Masjid Inhendri Abbas dalam laporannya di hadapan bupati menyebut, pihaknya sedang berupaya melakukan pembenahan tempat berwudhu yang kondisinya sudah tidak representatif lagi. Apalagi, ujarnya, sebentar lagi para perantau akan pulang kampung.

 

“Bila ada tamu atau perantau yang pulang kampung, tentu malu kita dengan kondisi tempat berwudhu saat ini. Makanya, pengurus akan segera membenahi. Bersamaan dengan itu, juga dilakukan perbaikan di dalam dan di luar masjid. Untuk lantai II, kini lantainya sudah bagus, sama dengan lantai I,” jelasnya.

 

Kalau pengurus melaporkan kondisi terkini masjid dan berharap dukungan dari bupati, maka Walinagari Salimpauang Marjohan menginformasikan berbagai usaha pembangunan, diantaranya perbaikan infrastruktur jalan, termasuk jalan menuju kawasan pertanian dan pesantren yang kini banyak dikunjungi.

 

"Beberapa program yang sedang kami upayakan, antara lain perbaikan jalan untuk bisa dikembangkan menjadi jalan alternatif menuju jalan utama. Tahun ini juga akan dilakukan perbaikan jalan menuju Koto Baru, yang merupakan sentra pertanian masyarakat Nagari Salimpaung dan ini memang sangat dibutuhkan masyarakat. Sementara program pembenahan kampung kumuh di Koto Tuo sudah selesai,” ujarnya.

 

Bupati dalam arahannya mengatakan, nominal dana tersedia di dalam Anggaran dan Pendapatan Belanja Daerah (APBD) terbilang minim. Untuk itu, sebutnya, pemerintah daerah dengan dukungan masyarakat berupaya melakukan berbagai hal, sehingga dana untuk melaksanakan program pembangunan bisa didapat.

 

“Kita melakukan pendekatan ke pemerintah pusat. Kemarin itu, saya berkunjung ke Istana Presiden, kantor Kementerian Pertahanan, dan lain-lain. Kita berusaha melakukan lobi-lobi, menginformasikan berbagai kebutuhan masyarakat, dan pembangunan infrastruktur di daerah,” ujarnya.

 

Dari usaha yang dilakukan itu, menurut bupati, Presiden RI Joko Widodo dan Menteri Pertahanan Prabowo Subianto dalam waktu dekat akan berkunjung ke Tanah Datar. Semoga, ujarnya, kunjungan tersebut akan membawa berkah untuk pelaksanaan pembangunan dalam usaha meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

 

Saat melakukan kunjungan itu, imbuh bupati, Menteri Prabowo langsung memberikan bantuan ambulan untuk melengkapi sarana di RSUD M. Ali Hanafiah Batusangkar.

 

Terkait dengan kondisi infrastruktur jalan di Tanah Datar, bupati mengakui sudah banyak yang rusak dan perlu pembenahan segera, agar akses transportasi masyarakat kembali lancar, sehingga roda perekonomian bisa ditingkatkan.

 

“Sudah banyak jalan kita yang rusak. Kebanyakan adalah jalan provinsi. Ini juga harus kita upayakan melakukan pendekatan kepada instansi terkait, agar jalan tersebut bisa segera diperbaiki,”katanya.

 

Di ujung arahannya, bupati mengajak para jamaah dan masyarakat agar memperbanyak ibadah, meminta pemilik warung agar jangan buka dulu sebelum selesai Shalat Tarawih, dan menghindari orang-orang yang berperilaku munafik karena tidak bisa dipercaya dan tak dapat menjadi teman yang baik.(mus)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Post Top Ad