Simalungun Laksanakan Pilpanag Serentak - Potret Kita | Ini Beda

Breaking

Post Top Ad

Post Top Ad

09 Maret 2023

Simalungun Laksanakan Pilpanag Serentak

SIMALUNGUN, potretkita.net - Pemilihan Pangulu Nagori (Pilpanag) atau Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) dalam sebutan nasional, pada 15 Maret 2023 ini dilaksanakan di Kabupaten Simalungun.


BACA JUGA


Agar pilpanag berjalan dengan sukses, Pemkab Simalungun menggelar Rapat koordinasi (Rakor) di Balei Harungguan Djabanten Damanik, Kantor Bupati Simalungun, Pamatang Raya, Sumut, Rabu (8/3/2023).


Rakor tersebut dipimpin oleh Bupati Simalungun diwakili Sekda Esron Sinaga bersama Kapolres AKBP Ronald FC Sipayung dan Kadis Pemberdayaan Masyarakat dan Pemerintahan Nagori (PMPN) Sarimuda AD Purba. Turut dihadiri Staf Ahli Bupati, Asisten, sejumlah pimpinan OPD, Camat dan sejumlah Kapolsek, Danramil, Babinsa, Bhabinkamtibmas dan sejumlah Maujana Nagori yang akan melaksanakan Pilpanag.


Dalam rakor itu juga membahas tentang sejauhmana kesiapan panitia pemilihan dalam melaksanakan tahapan Pilpanag yang tidak lama lagi akan berlangsung di Kabupaten Simalungun.


Kapolres Simalungun meminta kepada perangkat nagori untuk turut membantu mensukseskan pelaksanaan Pilpanag dimaksud. Kapolres juga menghimbau untuk tidak mudah terprovokasi dari pihak-pihak yang ingin menghalang-halangi berlangsungnya Pilpanag, sehingga rencana Pilpanag dapat berjalan dengan baik dan lancar.


Sementara itu, Sekda menghimbau kepada seluruh masyarakat untuk turut berpartisipasi menyukseskan pelaksanaan Pilpanag, dengan melakukan pemilihan pada pelaksanaan Pilpanag nantinya.


"Mari kita jaga, persatuan dan kesatuan, bersama-sama menjaga Kamtibmas di tengah-tengah masyarakat, sehingga pemilihan pangulu ini berjalan dengan baik," kata Sekda.


Sebanyak 245 nagori di Kabupaten Simalungun kini dipimpin penjabat pangulu, sejak 17 Agustus 2022. Di Kabupaten Simalungun, pemerintahan desa disebut dengan nagori, sedangkan kepala desanya adalah pangulu. Ini mirip dengan Sumatera Barat yang pemerintahan tingkat desa dinamakan nagari, dengan pimpinannya adalah walinagari.


Penjabat pangulu dilantik Bupati Simalungun Radiapoh Hasiholan Sinaga pada Rabu, 17 Agustus 20225 lalu, karena pangulu periode 2016-2022 habis masa jabatan.


“Pangulu adalah ujung tombak dalam penyelenggaraan pemerintahan daerah. Untuk itu pangulu dituntut untuk memiliki pengetahuan yang lebih, sehingga mampu mengakomodasi kepentingan masyarakat,” katanya.(kominfosl; ed. mus)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Post Top Ad