Pesantren Ramadhan MTsN 14 Tanah Datar Dimulai - Potret Kita | Ini Beda

Breaking

Post Top Ad

Post Top Ad

01 April 2023

Pesantren Ramadhan MTsN 14 Tanah Datar Dimulai

TANAH DATAR, potretkita.net - Pesantren Ramadhan di Madrasah Tsanawiyah Negeri (MTsN) 14 Tanah Datar mulai dilaksanakan. Kegiatan dibuka Kepala MTsN 14 Tanah Datar Afrizal, M.Pd, Senin (27/3), di Halaman Madrasah Jorong Koto Nan Tuo, Nagari Barulak.


BACA JUGA


“Tujuan kegiatan pesantren ramadhan adalah meningkatkan pemahaman, penghayatan, dan pengamalan agama peserta didik dalam Kehidupan sehari-hari, menanamkan rasa cinta masjid, dalam usaha peningkatan ibadah pada Bulan Ramadhan, dan menjadikan rumah ibadah sebagai sentral aktivitas masyarakat dalam upaya memakmurkan masjid,” katanya.


Afrizal menyebut, membangun sikap dan karakter berdasarkan nilai-nilai agama, budaya bangsa, dan budaya lokal, merupakan bagian penting dari konsep pembinaan siswa di madrasah. Bagaimana kita meningkatkan kepedulian warga madrasah dan pemuka masyarakat, terhadap aktifitas peserta didik selama Ramadhan.


Menurutnya, pesantren ramadhan harus mampu menumbuhkan kesadaran peserta didik dan generasi muda, khususnya untuk tidak melakukan perbuatan tercela menurut ajaran agama, hukum, dan budaya lokal, meningkatkan suasana kebersamaan, kesederhanaan, persaudaraan, dan kekeluargaan yang merdeka sesama peserta didik, dan peserta didik dengan anggota masyarakat lainnya.


Afrizal berpesan kepada semua peserta didik agar mengikuti kegiatan pesantren dengan baik dan penuh disiplin, pelihara nama baik madrasah, dan isi notulen Ramadhan dengan jujur.


Dalam kesempatan tersebut, Wakil Kepala Madrasah Bidang Kurikulum menjelaskan, kegiatan Pesantren Ramadhan dibagi dalam tiga kegiatan. Kegiatan pertama, Shalat Dhuha dan Tadarus. Kedua, PBM, dan ketiga kegiatan di masjid sekaligus ditutup dengan shalat berjemaah.


Nursal Efendi sebagai ketua pelaksana, sekaligus wakil kepala madrasah bidang kesiswaan menyebutkan, kegiatan Pesantren Ramadhan di MTsN 14 Tanah Datar terdiri dari teori dan praktek. Materi yang sudah disampaikan, ujarnya, kemudian besoknya dipraktekkan oleh siswa, sehingga ilmu yang diterima langsung bisa dipraktekkan di dalam kehidupan sehari-hari untuk bekal dimasa depan.


Nursal mengajak majelis guru untuk mendampingi anak-anak dengan baik. Dia juga mengucapkan terima kasih kepada kepala madrasah yang telah memberikan arahan dalam kegiatan Pesantren Ramadhan tahun ini.(afrizal)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Post Top Ad